1. Kerajaan
  2. Peninggalan Sejarah

Pura Ulun Danu Beratan Bali, Pura Indah di atas Danau

Pura Ulun Danu yang berlokasi di Danau Beratan Bedugul Bali menjadi salah satu pura yang terkenal dan banyak dikunjungi. Banyak hal menarik yang dapat Anak Nusantara kunjungi di Bali. Pulau Bali sendiri memiliki banyak objek wisata lainnya yang menjadi daya Tarik wisatawan untuk berkunjung dan mengetahui sejarahnya. Banyak sekali wisatawan yang ingin mengenal dan mengetahui daya tarik berbagai macam wisata yang ada di Bali termasuk pura.

Bagi kalian yang belum pernah mengunjungi Pura Ulun Danu kalian harus kunjungi karena banyak sekali pemandangan yang menarik disana. Objek wisata ini sangat cocok bagi anda yang sangat senang melihat arsitektur yang indah. Memiliki arsitektur bangunan yang cantik serta memiliki banyak sekali bunga di dalamnya dan tempatnya juga masih alami dan sejuk. Fakta menarik adalah anda dapat melihat penampakan dari Pura Ulun Danu Bedugul ini di selembar uang 50.000 cetakan tahun 2005.

Pura Ulun Danu di Danau Beratan pada Uang Rupiah
Pura Ulun Danu lokasi Danau Beratan, oleh idntimes

Kisah di Balik Pura Ulun Danu

Sejarah Pura Ulun Danu Bedugul dibangun oleh I Gusti Agung Putu yang merupakan seorang Raja Kerajaan Mengwi dan beliau membangun Pura ini pada tahun 1634. Alasan di bangunnya Pura ini yaitu berfungsi untuk pemujaan Tuhan Yang Maha Esa yang digambarkan sebagai Tri Murti (Brahma, Wisnu, dan Siwa) untuk memohon kesuburan lahan untuk pertanian, kemakmuran masyarakat, untuk keserjahteraan rakyat manusia, serta kelestarian alam supaya bumi dan alam selamat dan terhindar dari segala macam bencana.

Pura Ulun Danu Beratan merupakan sejarah dari kerajaan Bali pada jaman dahulu, Kawasan ini memiliki dua peninggalan sejarah yaitu sarkopagus dan papan batu yang sudah ada dari zaman megalitikum yang berasal dari tahun 500 SM. Jadi bisa ditebak bahwa tempat ini digunakan untuk melakukan pemujaan atau ritual sejak zaman megalitikum dan kedua peninggalan ini diletakkan di dalam pura. Dapat disimpulkan bahwa pura Ulun Danu merupakan pura kuno Bali.

Artikel Terkait

    Feed has no items.

Daya Tarik Pura Ulun Danu

Bedugul Bali sangat memiliki objek wisata, dan salah satu yang terkenal adalah Pura Ulun Danu Bedugul. Pura ini memiliki banyak sekali keindahan dan fasilitas yang ditawarkan untuk para wisatawan yang hendak berkunjung. 

Ketika berkunjung, wisatawan bisa mengabadikan gambar Pura dari sudut pandang yang berbeda. Jika mengabadikan gambar maka akan terlihat pegunungan sebagai latar belakang pura tersebut. Disini anda juga bisa menikmati sejuknya udara yang ada di Kawasan Pura karena Danau Beratan berada di ketinggian 1239 meter dari permukaan laut. Anda akan mendapatkan kesan nyaman dan tenang jika anda memutuskan untuk mengunjungi wisata ini.

wisata air di danau beratan - Pura ulun danu
Wisata Air di Danau Bedugul lokasi Pura Ulun Danu, oleh rachman14

Selain berfoto anda juga dapat menikmati aktivitas olahraga air di area danau. Anda bisa memancing, speedboat, bahkan hanya jika anda ingin berlayar menggunakan perahu angsa, fasilitas yang diberikan sangat lengkap. Biasanya para wisatawan menyewa perahu angsa untuk menikmati Kawasan danau Pura Ulun Danu Beratan ini dengan jarak yang lebih dekat. Menaiki perahu angsa ini merupakan kegiatan favorit untuk anak-anak, karena mereka bisa menikmati danau Bersama keluarga dengan santai.

Di sini juga menyediakan speedboat untuk para wisatawan yang ingin menikmati dan berkeliling area danau dengan lebih santai tanpa lelah. Namun tentu saja harga yang diberikan juga lebih mahal daripada harus menyewa perahu angsa. Tetapi anda bisa bisa menawar apabila ingin naik speedboat di danau pura Bedugul ini.

Jika anda tidak ingin menaiki apapun , di kawasan Pura Bedugul ini juga disediakan fasilitas untuk memancing. Di sekitar danau Bratan juga terdapat anak rusa yang ada di dalam kendang, dan terdapat danau untuk para wisatawan untuk memancing, mereka menyewakan peralatan untuk memancing bagi anda yang hobi memancing.

Tips Berkunjung ke Pura di Danau Beratan

Pura merupakan tempat yang biasanya digunakan untuk beribadah, tentu saja masing-masing Pura memiliki aturan sendiri untuk para pengunjung. Berlaku di Pura Bratan Bedugul ini juga. Terdapat tips bagi para pengunjung agar nyaman saat bertandang ke Pura Bedugul ini:

Gunakanlah pakaian yang nyaman dan sopan.

Alasannya karena Pura ini merupakan Kawasan suci bagi umat Hindu. Selain itu Kawasan Bedugul Bali memiliki suhu yang cukup dingin karena berada di Kawasan dataran tinggi. Gunakan pakaian senyaman mungkin agar anda dapat menikmati kunjungan anda.

Mentaati aturan yang berlaku di Pura.

Jangan menyentuh dengan sembarangan khususnya jangan merusak apapun yang ada di dalam pura. Meski ingin mengambil gambar untuk diupload di social media, jangan sembarang 

Ketahui waktu terbaik untuk berkunjung.

Waktu terbaik untuk berkunjung ke tempat wisata ini adalah pukul 08.15 pagi. Karena pada saat itu masih sangat sepi wisatawan dan tentu saja anda dengan nyaman mengambil foto di spot manapun.

Bawa jaket dan payung.

Karena Kawasan Bedugul Bali yang dingin, pengunjung diharapkan membawa persiapan jaket atau pakaian hangat lain untuk dikenakan jika berada di Kawasan ini.  Serta payung untuk persiapan apabila akan turun hujan.

Bawa pelampung pribadi

Untuk menikmati fasilitas speedboat, sebaiknya anda membawa pelampung pribadi untuk dapat digunakan jika hendak menaiki speedboat. Alasannya adalah penyedia speedboat tidak menyewakan pelampung untuk digunakan dan biasanya hanya untuk orang-orang yang bisa berenang saja. Jangan lupa untuk membawa baju ganti.

Gunakan jasa travel atau supir

Karena perjalanan yang jauh, anda sangat direkomendasikan untuk menyewa jasa travel atau supir agar anda tidak merasa lebih lelah saat hendak berkunjung.

Lokasi dan Rute ke Pura Ulun Danu

pura ulun danu
Pura Ulun Danu, oleh IG @ saragih_erick

Lokasi dari Pura Ulun Danu yaitu berada di Kawasan Bedugul Bali, tepatnya berada di sisi barat dari Danau Bedugul. Untuk alamat lengkapnya yaitu berada di Jl. Bedugul-Singaraja, Candikuning, Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali. 

Puratersebut berada di 45 km jaraknya dari Tabanan Bali. Dan jika anda berada di Denpasar, maka jaraknya kurang lebih 56-70 km dari daerah Kuta. Anda bisa melalui Jl. Denpasar maupun Jl. I Gusti Ngurah Rai. Anda dapat menghabiskan waktu kurang lebih 2 jam jika melakukan perjalanan dari Kuta. Namun hanya menghabiskan waktu 1 jam jika anda berangkat melalui Jalan Raya Bedugul-Singaraja atau jalan Singaraja-Gilimanuk. Anda dapat mengendarai motor atau mobil pribadi untuk dapat menuju tempat ini.

Informasi Tiket dan Jam Buka Pura Ulun Danu

Wisata Pura Ulun Danu buka setiap hari dari pukul 08.00-18.00. mengenai tiket masuk anda dapat melihat informasi pada tabel dibawah ini:

KategoriHarga
Anak-anak (WNA)Rp.25.000
Dewasa (WNA)Rp 50.000
Anak-anak (WNI)Rp 15.000
Dewasa (WNI)Rp 20.000
Parkir MotorRp 2.000
Parkir MobilRp 5.000
Parkir BusRp 10.000
Sewa SpeedboatRp 185.000

Kunjungi juga:

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Pura Ulun Danu Beratan Bali, Pura Indah di atas Danau

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Terdapat ragam seni pertunjukan yang terkenal di Bali, salah satunya adalah tari Topeng Sidakarya yang merupakan bagian penting dari upacara keagamaan Hindu. Tari Topeng Sidakarya adalah salah satu seni pertunjukan di Bali yang dipentaskan dari generasi ke generasi. Biasanya, seni pertunjukan ini ditampilkan sebagai bagian dari upacara sakral kaum Hindu, yaitu upacara Yadnya. Seni tari […]
    Indonesia adalah negara yang kaya akan berbagai bentuk budaya, salah satunya tari tradisional. Tari Melemang merupakan tarian adat yang berasal dari Tanjungpisau negeri Bentan Penaga, Bintan, Kepulauan Riau. Tari malemang mengisahkan tentang kehidupan kerajaan di Bintan pada zaman dahulu. Tarian ini mengombinasikn unsur tari, musik, serta nyanyian menjadi kombinasi tari yang indah. Ingin tahu lebih […]

    Trending

    Selama masa penjajahan Belanda di Indonesia, sangat banyak terjadinya pemberontakan. Salah satunya, pemberontakan petani Banten 1888. Pemberontakan ini merupakan bentuk perlawanan para petani di Cilegon, Banten terhadap peraturan yang dibuat oleh Pemerintahan Kolonial Belanda. Lantas, bagaimanakah cerita dari pemberontakan ini yang menjadi bagian sejarah? Kalian bisa baca ceritanya, pada artikel ini! Awal Mula Pemberontakan Petani […]
    Apapun yang terkait dengan fashion, terlebih kalau menyangkut kekeluargaan kerajaan pasti menarik untuk diketahui. Termasuk, pakaian kerajaan pada masa lalu yang tentu mengandung nilai bersejarah penting.  Kali ini kami akan mengajak kalian membahas pakaian putri Kerajaan Majapahit yang merupakan salah satu kerajaan berjaya di Nusantara antara abad ke-13 dan ke-16. Penasaran dengan pakaian putri khas […]